Privacy & Policy

Syarat dan Ketentuan.

Syarat dan Ketentuan

  1. Definisi
    1. Syarat dan ketentuan ini yang menjelaskan persyaratan di mana pengguna aplikasi Abensi SHIFT Attendance 'Anda' menggunakan Layanan kami pada https://aplikasiabsensi.com. Syarat dan ketentuan ini harus dibaca dan di sepakati oleh Anda.
    2. Kebijakan privasi merupakan bagian dari layanan SHIFT Attendance yang terkait keamanan dan privasi data Anda.
    3. SHIFT Attendance merupakan layanan aplikasi produktivitas kerja berbasis cloud oleh PT Selalu Siap Solusi (aplikasiabsensi.com).
    4. Cloud adalah sistem komputasi yang bekerja dengan menggunakan teknologi internet dan penyimpanan virtual. Istilah cloud (awan) merujuk pada storage yang terdiri dari sekumpulan server yang tersimpan rapi dan dikelola oleh penyedia layanan cloud.
    5. Email adalah merupakan sarana dalam mengirim surat yang dilakukan melalui media internet. Pada aplikasi SHIFT Attendance, email dapat digunakan sebagai akses login pengguna.
    6. Informasi Rahasia berarti setiap data atau informasi yang berhubungan dengan kerjasama sebagaimana diungkapkan oleh SHIFT Attendance dan PELANGGAN, baik dalam bentuk yang dapat dibaca dengan mesin, teks, gambar, foto-foto, desain, perencanaan, presentasi atau dalam bentuk lainnya, termasuk tetapi tidak terbatas pada informasi keuangan, know-how, proses-proses, ide-ide, penemuan-penemuan (baik yang dapat dipatenkan atau tidak), skematik rahasia dagang, teknologi, data intelijen pasar, pemasaran dan strategi bisnis lainnya dan informasi bisnis serta komersial lainnya yang sifatnya rahasia (baik dalam bentuk data atau bentuk lainnya).

 

  1. Ketentuan Layanan
    Syarat dan ketentuan pengguna kami ini merupakan hal-hal yang perlu diperhatikan, dibaca dan dipahami oleh pengguna SHIFT Attendance dan bersifat mengikat, yang menjelaskan persyaratan di mana Anda menggunakan Layanan kami pada https://aplikasiabsensi.com .

 

  1. Daftar Isi
    Syarat dan ketentuan pengguna SHIFT Attendance ini menjelaskan hal-hal berikut:
    Ketentuan umum, aktivasi akses SHIFT Attendance, Absensi dengan SHIFT Attendance, pengajuan cuti/izin/sakit dengan SHIFT Attendance, aktifitas kerja dengan SHIFT Attendance, privasi dan keamanan data Anda, hapus data, hapus akun, pembayaran perubahan syarat dan ketentuan, pertanyaan atau kendala Aplikasi.

 

  1. Ketentuan Umum
    1. Seluruh pegawai dari perusahaan manapun dan email aktif dapat menjadi pengguna SHIFT Attendance.
    2. Pegawai yang telah didaftarkan oleh perusahaan di aplikasi SHIFT Attendance merupakan pengguna SHIFT Attendance
    3. Untuk mengakses layanan aplikasi SHIFT Attendance, pengguna dapat mendownload aplikasi di Google Play dengan keyword "SHIFT Attendance"
    4. Setiap 1 akses email hanya dapat digunakan untuk 1 pegawai
    5. Pengguna dapat melakukan kegiatan absensi, cuti, izin, sakit, laporan kerja, cek jadwal, dan cek payroll di Aplikasi SHIFT Attendance ketika masa langganan aktif dan memiliki koneksi internet.
    6. Hal-hal yang dapat dipenuhi untuk menggunakan layanan aplikasi SHIFT Attendance :
      • Alamat email harus dalam keadaan aktif
      • Jaringan data yang memiliki koneksi internet aktif
      • GPS harus dalam keadaan menyala dalam keadaan tertentu
    7. Pengguna dan Password
      • Password diperlukan sekali Anda masuk ke aplikasi SHIFT Attendance untuk memastikan bahwa benar-benar Anda yang melakukan kegiatan di dalam Aplikasi SHIFT Attendance
      • Password dapat diganti dengan cara konfirmasi ke admin untuk mendapatkan password baru
      • Anda wajib menjaga kerahasiaan password yang anda miliki.
      • Password diperlukan untuk membuka Payroll di aplikasi SHIFT Attendance untuk memastikan bahwa benar-benar Anda yang melihat Payroll.
    8. Pengguna dan Foto Profil
      • Foto profil digunakan untuk identifikasi bahwa yang Login di Aplikasi SHIFT Attendance.
      • Foto profil dapat diganti dengan secara langsung lewat Aplikasi SHIFT Attendance menu profil.
    9. Ketika Anda menggunakan sistem fake GPS maka secara otomatis aplikasi SHIFT Attendance tidak dapat digunakan.

 

  1. Aktivasi SHIFT Attendance
    1. Anda dapat melakukan aktivasi akun aplikasi SHIFT Attendance dengan cara menghubungi admin perusahaan Anda atau jika ini pertama kalinya dan anda tidak memiliki perusahan silahkan bisa registrasi di https://aplikasiabsensi.com
    2. Setelah proses registrasi selesai, Anda akan mendapatkan akses via email yang telah terdaftar.
    3. Anda dapat download aplikasi di Google Play dengan keyword “SHIFT Attendance”.

 

  1. Absensi dengan SHIFT Attendance
    Anda dapat melakukan serangkaian kegiatan absensi dengan aplikasi SHIFT Attendance sebagai berikut:
    1. Absen masuk dan pulang, Anda dapat melakukan absen masuk dan pulang sesuai jadwal di aplikasi SHIFT Attendance dengan secara otomatis data waktu, lokasi dan foto selfie akan terecod dalam sistem SHIFT Attendance.
    2. Mulai lembur dan selesai lembur, ketika Anda klik mulai lembur maka waktu akan otomatis terecord oleh sistem SHIFT Attendance sesuai waktu di hanphone Anda yang kami sesuaikan dengan waktu server. Begitu pula dengan selesai lembur. Lembur akan dihitung jika admin Approval. Lembur hanya bisa dilakukan 1 kali setiap hari.

 

  1. Pengajuan cuti/izin/sakit dengan SHIFT Attendance
    Pengajuan cuti/izin/sakit merupakan menu yang dapat digunakan Anda untuk mengajukan cuti/izin/sakit kepada atasan dengan sistem SHIFT Attendance sebagai berikut:
    1. Waktu yang diajukan adalah waktu yang Anda pilih ketika mengajukan cuti/izin/sakit, dalam bentuk range waktu minimal 1 hari.
    2. Upload foto, sebagai validasi pengajuan cuti/izin anda diwajibkan untuk melakukan upload foto pada sistem SHIFT Attendance. Untuk sakit foto tidak diwajibkan.
    3. Deskripsi cuti/izin/sakit, anda dapat menuliskan deskripsi cuti sebagai bahan pertimbangan admin perusahaan Anda untuk melakukan approval.
    4. History dan status cuti/izin/sakit, segala pengajuan cuti Anda telah tersimpan dalam sistem SHIFT Attendance dan Anda dapat melihat pada Aplikasi untuk history dan status approval cuti yang Anda ajukan apakah approved, reject atau in proses.

 

 

  1. Aktifitas Kerja dengan SHIFT Attendance
    Berikut yang dapat Anda lakukan saat mengirim aktifitas kerja dengan SHIFT Attendance:
    1. Aktifitas laporan kerja, lokasi akan otomatis terecord dari sistem sesuai dengan lokasi saat itu dengan bantuan GPS.
    2. Deskripsi laporan, Anda dapat menuliskan deskripsi kunjungan hingga 200 karakter setiap 1 laporan kerja.
    3. Waktu laporan, merupakan waktu saat anda mengirim laporan kerja (time by server SHIFT Attendance)
    4. Histori dan status laporan kerja, semua loporan kerja yang Anda kirimkan akan tersimpan di aplikasi SHIFT Attendance.
  2. Privasi dan Keamanan Data
    SHIFT Attendance memiliki prisip privasi dan keamanan data yaitu : tidak menggunakan data anda untuk sebuah iklan, dan kami hanya meggunakan data anda untuk kepentingan kegiatan di lingkup aplikasi SHIFT Attendance bukan untuk kepentingan komersil. Berikut yang kami lakukan untuk menjaga privasi dan keamanan data Anda:
    1. Dasar hukum privasi dan kemanan data
      Kami memproses data pribadi Anda untuk kepentingan pemrosesan data yang anda input dan menghasilkan output yang perusahaan Anda butuhkan demi kepentingan sah kami sebagai penyedia layanan.
    2. Data pribadi Anda yang kami butuhkan adalah:
      • Data akun dasar SHIFT Attendance, meliputi nama, email, nama perusahaan, password, foto profil, dan nomor telfon. Kami akan menjaga data tersebut hanya untuk kepentingan perusahaan Anda dan tidak akan kami sebarkan untuk kepentingan komersil atau non komersil.
      • Data lokasi Anda, kami merecord data lokasi Anda ketika melakukan absensi, dan laporan kerja untuk kami proses dan kami laporkan kepada Admin perusahaan Anda.
      • Data aktivitas absensi, cuti, izin, sakit, dan laporan kerja akan tersimpan dalam sistem SHIFT Attendance dan tidak akan kami sebarkan untuk kepentingan di luar manajemen perusahaan Anda.
    3. Bagaimana kami menjaga kemanan dan memproses data pribadi anda ?
      • Kemanan enskripsi data
        Setiap data sensitif dikirim menggunakan tingkat enkripsi 256 bit SSL, salah satu standar enkripsi paling aman. 256 bit SSL merupakan teknologi yang digunakan oleh bank-bank untuk menjaga agar informasi akun Anda aman. SSL memastikan bahwa data yang diterima tidak mengalami perubahan dalam perjalanannya dan tidak dapat dibaca oleh pihak-pihak lain.
      • Penyimpanan data
        SHIFT Attendance myimpan semua data di server Google Cloud. Google merupakan Cloud Infrastructure as a Service paling dipercaya di dunia. Artinya, infrastruktur SHIFT Attendance aman dan dijamin oleh Google.
      • Backup data
        Data anda kami dicadangkan setiap hari, jadi Anda tidak perlu khawatir kehilangan data. Kami juga meninjau server, stasiun data, dan aplikasi di setiap hari oleh tim ahli kami sehingga setiap temuan dapat segera ditindaklanjuti.
      • Tidak ada iklan
        Dapat dipastikan pada aplikasi SHIFT Attendance tidak ada iklan yang tayang selama Anda mengoperasikannya. Hal ini dikarenakan tujuan kami bukan untuk mendapatkan keuntungan dari data yang kami miliki, namun untuk membantu Anda bisa melakukan rangkaian pekerjaan dengan SHIFT Attendance dengan menyenangkan.

 

  • Hapus Data
    Anda tidak bisa menghapus data pada akun Anda, mulai dari data akun dasar (nama, email, dan foto) atau data laporan absensi, cuti, klaim dan laporan kerja. Karena hal tersebut akan meningkatkan kecurangan atau ketidakakuratan data yang dihasilkan.

 

  • Hapus Akun
    Anda tidak dapat menghapus akun Anda. Akun anda akan dijadikan status Resign oleh admin, akun anda dipakai sebagai arsip perusahaan. 
  • Pembayaran
    Segala bentuk pembayaran pada SHIFT Attendance terkait akses aplikasi akan dilakukan lewat email admin terdaftar.

 

  • Perubahan pada syarat dan ketentuan ini
    Kami akan meninjau dan dapat memperbarui syarat dan ketentuan ini dari waktu ke waktu. Setiap perubahan pada syarat dan ketentuan ini akan menjadi efektif ketika kami memposting syarat dan ketentuan yang direvisi pada halaman ini. Silakan periksa situs web kami secara berkala untuk melihat pembaruan atau perubahan pada syarat dan ketentuan kami.

 

  • Pertanyaan atau Kendala Aplikasi
    Jika Anda memiliki pertanyaan tentang privasi dan kebijakan data kami, silakan hubungi https://wa.me/628111266300
    Senin - Jumat 09.00 - 16.00
    Sabtu - Minggu*
    *untuk critical problem